PAMEKASAN - Sebagai wujud kepedulian Babinsa terhadap warga binaannya, Serma Safaat memberikan sembako kepada warga yang kurang mampu di Dusun Sumber Gunung Desa Ampender Kecamatan Pegantenan, Minggu (30/10/2022).
Serma Safaat merupakan anggota Koramil 0826-07 Pegantenan yang bertugas sebagai Babinsa Desa Ampender mempunyai kepedulian terhadap warga binaannya terutama warga yang kurang mampu.
Terlihat Serma Safaat saat mengunjungi rumah Nidin salah satu warga binaanya yang kurang mampu dengan memberikan bantuan berupa paket sembako.
"Ini ada sedikit bantuan sembako semoga dapat membantu kebutuhan keluarga bapak dan ibu, " ucap Serma Safaat saat memberikan bantuan.
Serma Safaat menuturkan bahwa dirinya ingin berbagi untuk warganya yang kurang mampu.
Baca juga:
PENDIM.ID: Serbuan Informasi dan Anti Hoaks
|
"Ini sebagai wujud kepedulian kita terhadap warga yang kurang mampu, semoga dapat terus berbagi dengan orang yang lebih membutuhkan, " tuturnya. (*)